Kunjungi Atlet PON di Aceh, Ini Pesan Pj Gubernur Lampung

552
Istimewa

Wartamedia65.Id- Pj. Gubernur Lampung Samsudin memberi semangat dan motivasi kepada empat atlet Lampung cabang olahraga selancar ombak saat berkunjung langsung ke venue cabang olahraga selancar ombak PON XXI 2024 di Pantai Babah Kuala Lhoknga/Pantai Riting, Kabupaten Aceh Besar, Provinsi Aceh, Selasa (10/9/2024).

Empat atlet Lampung tersebut yaitu I Made Joi Satriawan, I Made Dera Mahendra, Edo Saputra dan Safira Theresia Denhut akan bertanding di kelas Sort Board Putra, Long Board Putra dan Long Board Putri serta kelas Arial. Mereka diharapkan mempersembahkan medali emas.

Pj. Gubernur Samsudin mengajak para atlet selancar kebanggaan Lampung ini untuk berjuang secara maksimal menaklukkan ombak pantai Aceh.

“Lampung dengan empat atlet yang sudah terlatih ini, semoga empat-empatnya bisa meraih emas di cabang olahraga selancar ombak,” ujar Samsudin.

Samsudin menyebutkan dengan latihan keras dan upaya yang terus dilakukan oleh pelatih dalam meningkatkan skill atlet, keempat atlet Lampung ini mampu tampil dengan sebaik mungkin.

Dia meminta doa dan dukungan dari seluruh masyarakat agar prestasi yang gemilang diraih atlet Lampung pada cabang olahraga selancar ombak.

Turut hadir mendampingi Pj. Gubernur Lampung Samsudin, Ketua Harian KONI Lampung Brigjen TNI (Purn) Amalsyah Tarmizi.(Adpim)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here